Muhammadiyah Launching Batik Resmi Nasional Muhammadiyah

Prof Dr Suyatno MPd saat menandatangani batik Panca Karya sebagai batik nasional Muhammadiyah
(sumber: suaramuhammadiyah.id)
Pada acara peresmian gedung Grha Suara Muhammadiyah pada Ahad (25/2/2018) kemarin, juga dilaksanakan launching batik nasional Muhammadiyah. Batik yang diberi nama Panca Karya ini diresmikan secara simbolis dengan penandatanganan di kanvas batik oleh Prof Dr Suyatno didampingi Deni Asy'ari Direktur Utama PT. Serikat Cahaya Media.

Menurut Suyatno yang juga Ketua Forum Rektor Indonesia ini, batik Panca Karya merupakan salah satu media dakwah persyarikatan. Batik ini merupakan hasil kerja anak bangsa yang patut diapresiasi oleh seluruh warga persyarikatan Muhammadiyah.

“Batik resmi Muhammadiyah ini merupakan baju yang menutup aurat kita sebagaimana perintah Allah dan semoga membawa kemaslahatan bagi umat dan bangsa,” ungkap Rektor UHAMKA Jakarta ini.

Suyatno juga mengajak seluruh warga Muhammadiyah, pimpinan Muhammadiyah di seluruh Indonesia menjadikan batik Panca Karya sebagai batik resmi serta identitas warga Muhammadiyah.

Bahkan, Prof Suyatno tak segan mengajak Menkominfo Rudiantara dan Ketua DPR RI Bambang SOesatyo agar mengenalkan batik Muhammadiyah ini ke jajaran di bawahnya.

Dalam acara ini, Ketua DPR RI Bambang Soesatyo secara spontan didapuk menjadi warga Muhammadiyah dengan memakai baju batik nasional Muhammadiyah bermotif warna hijauini.

"Walaupun belum formal dan hari ini baru disematkan baju batik resmi Muhammadiyah, namun Saya sangat bangga menjadi bagian dari keluarga besar Muhammadiyah, apalagi mertua saya adalah orang Muhammadiyah pasti makin cinta mereka" ujar anggota Fraksi Partai Golkar ini. maghfur
Lebih baru Lebih lama