Praktik Pengabdian Masyarakat Muhammadiyah Boarding School Cakru Jember

Kita patut bersyukur, diantaranya pada tahun ini meningkatnya animo kepercayaan masyarakat terhadap Pondok Pesantren Darul Falah (MBS Cakru) Kabupaten Jember Jawa Timur, sekaligus sebagai amanat yang kita laksanakan.

Begitu besar harapan masyarakat terhadap MBS Cakru atau santri program khusus di SMK Muhammadiyah 5 Jember dan orang tua santri terhadap anak-anaknya, sehingga para santri harus terus meningkatkan kemampuannya.

Kesempatan yang berharga bagi santri untuk melaksanakan Praktik Pengabdian Masyarakat (PPM), hal ini akan menjadi pengalaman yang berharga dalam masyarakat maupun dalam kehidupan nanti.

Kegiatan PPM tahun ini ditempatkan di tiga Cabang Muhammadiyah yaitu Cakru, Kencong & Jombang. Diantara tujuan kegiatan PPM adalah:

1. Meningkatkan pengetahuan santri dalam bidang kemasyarakatan, sosial, dan keagamaan.

2. Menumbuhkembangkan sikap kemandirian santri dan jiwa tolong menolong

3. Peka terhadap permasalahan kemasyarakatan dan keagamaan, serta dapat memberikan solusi penyelesaian terhadap berbagai masalah.

4. Menjalin tali silaturahmi antara Pondok Pesantren Darul Falah (MBS Cakru) dengan masyarakat luas.

5. Santri menyadari akan kekurangan dirinya, sehingga pada kesempatan yang ada, santri akan berusaha memenuhi kekurangan itu.

Mudah-mudahan kegiatan PPM tahun ini dapat berjalan lancar dan akan lebih bermanfaat bagi kehidupan santri di masa yang akan datang.

Penulis: Safrizal
Foto: Safrizal
Editor: IG El Muhammady
Lebih baru Lebih lama