TK ABA 3 Sumbersari Gelar Parenting Sikapi Masa Kembang Anak

Parenting TK ABA

Pada sabtu (1/2/2020) kemarin, TK ABA 3 Sumbersari Kabupaten Jember mengadakan pertemuan parenting dengan mendatangkan psikolog anak Arief Boedi.

Mengambil tema Menandai dan Mendampingi Masa Rawan Tumbuh Kembang Anak, acara parenting ini dihadiri oleh wali siswa TK dan PAUD ABA 3 dan berlangsung sejak pukul 8 pagi.

Hadir dalam acara tersebut Tri Budi Lestari dari Majlis Dikdasmen PRA Gumuk Kerang serta Kepala TK dan PAUD ABA 3 Ibu Erna.

Dalam pemaparannya, dengan santai Arif menjelaskan mengenai konsep finger print (Sidik jari) dalam psikologi. Menurut Arief, dari finger print bisa melihat potensi anak. Dalam pertemuan itu juga diserahkan buku mengenai parenting untuk diisi.

Dari pengisian buku tersebut, akan diketahui apakah anak-anak masuk dalam kategori limbik dan neo.

Selain itu Arif di tengah acara mengingatkan bahwa semua traumatik yang terjadi di dalam kandungan bisa mempengaruhi.

"Kalo perlu ibu-ibu minta maaf ke anak ya," ingat Arif.

Arif dalam pemaparannya juga mengingatkan orangtua agar jangan panik  saat anak bertanya yang di luar ekspektasi mereka misal bagaimana orang bisa hamil dan bagaimana adik bayi bisa keluar dari perut ibunya.

Menariknya, Arif dalam sesi akhir memberikan praktik untuk menenangkan dan memberi sensasi nyaman pada saat anak menghalami ketegangan atau kegalauan saat akan melakukan sesuatu misal menghadapi ujian. (maghfur)
Lebih baru Lebih lama