Rakorwil MPK PWM Jatim, Najib Hamid : Kader Muhammadiyah harus KWAIM

Rapat kordinasi wilayah majelis pendidikan kader pimpinan wilayah jawa timur, 'Sinergi membangun kader berkemajuan', Unmuh Gresik 2016
Muhammadiyah secara kelembagaan maupun jajaran pimpinan sadar betul akan arti penting proses kaderisasi. MPK atau Majelis Pendidikan Kader memiliki peranan sangat besar dalam menentukan keberlangsungan muhammadiyah di masa yang akan datang.

Mengingat begitu pentingnya pembinaan kader secara berkelanjutan, maka PWM mengadakan Rapat Kordinasi Wilayah MPK (Majelis Pendidikan Kader) Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur yang diselenggarakan pada Sabtu-Ahad tanggal 28-29 Mei 2016 di Universitas Muhammadiyah Gresik.

Najib Hamid selaku wakil ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur yang membidangi salah satunya adalah MPK dalam sambutannya menyampaikan bahwa, kader Muhammadiyah itu harus KWAIM. Apai itu KWAIM?.

KWAIM menurut pak Najib adalah Komitmen untuk persyarikatan, Wawasan yang luas, Aqidah yang baik, Ideologi yang baik serta Manajemen yang baik pula. Itulah modal utama untuk menjadi kader-kader yang didambakan oleh persyarikatan pada masa-masa yang akan datang.

Acara semacam rakorwil MPK ini diharapkan mampu memberikan dampak positif bagi proses kaderisasi maupun regenerasi yang ada pada daerah masing-masing. (red/fhr.)


foto & liputan Sobri
Lebih baru Lebih lama